Kuliner Malam Surabaya: 7 Tempat Makan Legendaris dan Terkenal Enak di Dekat Tunjungan Plaza
Surabaya merupakan kota yang terkenal dengan keanekaragaman kuliner. Terlebih lagi, ada sejumlah tempat makan malam di Surabaya yang bisa kamu kunjungi saat sedang berada di dekat Tunjungan Plaza. Berikut ini adalah daftar tempat makan legendaris dan terkenal enak di Surabaya yang bisa kamu coba:
Rawon Setan
Rawon Setan adalah salah satu kuliner malam di Surabaya yang sudah legendaris sejak 1990-an. Berlokasi di Jalan Embong Malang Nomor 78/I, Genteng, Surabaya, Rawon Setan menyajikan kuah rawon dengan cita rasa yang agak pedas. Potongan daging sapinya cukup bervariasi, dari daging, lemak, hingga buntut sapi. Kamu bisa menambahkan telur asin dan kerupuk untuk melengkapi makan. Harganya sekitar Rp 34.000 per porsi.
Depot Legendaris Cak Kahar
Depot Legendaris Cak Kahar berjarak sekitar enam menit dari Tunjungan Plaza Surabaya. Tepatnya berada di Jalan Embong Malang Nomor 78 H, Genteng, Surabaya. Tempat makan di Surabaya yang buka sampai malam hari ini menyajikan tahu campur, tahu tek-tek, dan tahu telor dengan harga mulai dari Rp 15.000 per porsinya.
Rawon Setan Bu Sup
Rawon Setan Bu Sup berlokasi di Jalan Embong Malang Nomor 42 A, Genteng, Surabaya dan buka dari pukul 09.00-01.00 WIB. Di sini, kamu bisa menikmati kuliner malam Surabaya seperti nasi rawon, nasi bali, nasi campur, dan nasi usik yang mengenyangkan.
RM Ikan Bakar Asia Baru
RM Ikan Bakar Asia Baru berlokasi di Jalan Embong Nomor 78M, Genteng, Tegalsari, Surabaya dan buka dari pukul 09.00-22.00 WIB. Ada menu ikan bakar dorang, ikan bakar bubara, ikan bakar bandeng, udang windu, dan cumi-cumi yang bisa kamu nikmati. Harga per menu seafoodnya dihargai mulai dari Rp 20.000.
Nasi Babat Kampung Malang
Nasi Babat Kampung Malang berjarak sekitar delapan menit menggunakan mobil dari Tunjungan Plaza Surabaya. Tepatnya berada di Jalan Kampung Malang Tengah I Nomor 4, Wonorejo, Tegalsari, Surabaya, dan buka 24 jam. Kamu bisa menikmati seporsi menu nasi babat dengan harga sekitar Rp 10.000. Nasi babatnya memiliki cita rasa pedas yang cocok untuk pencinta pedas.
Nasi Goreng Krengeseng
Nasi Goreng Krengsengan berjarak sekitar lima menit dengan berjalan kaki dari Tunjungan Plaza Surabaya. Kuliner malam surabaya ini menyajikan nasi goreng dengan telur dadar. Harga per porsinya sekitar Rp 18.000.
Bubur Ayam Mang Dudung
Bubur Ayam Mang Dudung berjarak sekitar satu kilometer dari Tunjungan Plaza Surabaya. Tepatnya berlokasi di Jalan Kedung Doro Nomor 107, Kedungdoro, Tegalsari, Surabaya. Buka dari pukul 18.00-23.00 WIB.
Dengan keberadaan sederet kuliner malam Surabaya yang enak dan terkenal ini, kamu tidak perlu khawatir kehabisan pilihan saat lapar di malam hari. Semoga informasi ini dapat membantu kamu menemukan kuliner malam yang tepat untuk dinikmati di Surabaya. Selamat mencoba!