KOMPAS.com – Bekasi memiliki beberapa tempat wisata yang menarik dikunjungi. Tempat-tempat ini bisa jadi pilihan jalan-jalan bersama teman atau keluarga.
Tidak perlu jauh ke luar kota, Bekasi juga memiliki banyak tempat yang bisa menjadi rekomendasi destinasi wisata. Mulai dari wisata air, agrowisata, wisata anak-anak dan lainnya.
Banyak tempat yang memiliki spot foto estetik. Tidak hanya itu, beberapa tempat wisata berikut ini juga tidak memerlukan biaya yang besar untuk masuk ke dalamnya. Berikut ini tempat wisata di Bekasi yang bisa dikunjungi.
Go! Wet Waterpark Bekasi
Go! Wet Waterpark Bekasi merupakan salah satu kolam renang paling besar di Bekasi. Areanya luas dan memiliki banyak wahana permainan yang lengkap.
Ada Go Splash yaitu istana air dan juga lorong-lorong yang menuju ke banyak seluncuran air.
Go Boomer dimana terdapat lima pilihan permainan yang cocok untuk anak-anak dan Go Wave merupakan kolam ombak yang seru.
Go! Wet Waterpark Bekasi lokasinya ada di Grand Wisata, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi. Fasilitas di sini juga lengkap seperti tersedia mushola, klinik, toilet, toko souvenir, foodcourt.
Harga tiket Go! Wet Waterpark Bekasi yakni Rp 80.000 per orang. Buka dari pukul 09.00-16.00 WIB.
Waterboom Lippo Cikarang
Lihat postingan ini di Instagram
Sebuah kiriman dibagikan oleh Waterboom Lippo Cikarang (@waterboomlippocikarang_)
Salah satu waterpark di Bekasi yang direkomendasikan untuk dikunjungi lainnya yaitu Waterbom Lippo Cikarang. Di sini terdapat banyak sekali wahana permainan air yang bisa dicoba.
Mulai dari slide dewasa, slide anak, kolam arus, kolam ceria serta masih banyak area bermain lainnya. Tidak hanya itu saja, pengunjung juga bisa mencoba outbound. Sedangkan untuk anak-anak, di tempat ini juga tersedia kiddie area.
Harga tiket masuknya Rp 60.000 untuk Senin-Jumat. Sedangkan untuk Sabtu dan Minggu dikenakan Rp 80.000.
Sayangnya saat ini Waterbom Lippo Cikarang sedang tutup sementara dalam rangka perbaikan. Nantinya akan diberitahukan kembali melalui instagram @waterboomlippocikarang_
Trans Snow World Bekasi
Lihat postingan ini di Instagram
Sebuah kiriman dibagikan oleh Trans Snow World Bekasi (@transsnowworld.bekasi)
Trans Snow World Bekasi menawarkan banyak wahana. Mulai dari wahana snow play ground, ski, kereta gantung dan sliding.
Di area snow playground, Anda dan keluarga bisa main lempar-lemparan salju, membuat boneka salju dan berswafoto di sana. Jika ingin yang lebih seru, pengunjung bisa meluncur selayaknya bermain ski di area ski.
Sementara itu untuk wahana sliding, ada area berlika-liku yang dapat memberikan keseruan saat menaiki Sledge dan Snow Tube.
Fasilitas di Trans Snow World Bekasi juga terbilang lengkap karena ada restoran, toilet, ruang menyusui, loker dan store.
Harga tiket masuknya untuk Senin-Jumat seharga Rp 200.000 per orang, sedangkan untuk Sabtu, Minggu dan libur nasional seharga Rp 275.000 per orang.
Pembelian tiket bisa on the spot atau pesan online di https://bekasi.transsnowworld.com/. Trans Snow World Bekasi buka dari pukul 10.00- 18.00 WIB untuk weekdays dan pukul 10.00- 20.00 WIB untuk weekend.
Curug Parigi
Curug Parigi Bekasi
Curug Parigi Bekasi
Curug Parigi merupakan sebuah curug yang terletak di perbatasan Bekasi dan Bogor. Lokasinya dekat dengan Villa Nusa Indah Bekasi.
Walaupun tidak seindah curug di Bogor namun tempat ini bisa menjadi rekomendasi wisata alam di Bekasi yang bisa dikunjungi.
Air curug ini tidak begitu jernih dan kurang bersih. Selain itu fasilitas di sana belum memadai. Namun bila ingin mengambil foto, curug ini bisa menjadi pilihan.
Taman Buaya Indonesia Jaya
Taman Buaya Indonesia Jaya
Taman Buaya Indonesia Jaya
Jika ingin melihat penangkaran buaya, Anda bisa berkunjung ke sini. Di tempat ini banyak ratusan ekor buaya yang dipelihara.
Lokasinya ada di Jalan Raya Serang Cibarusah, Desa Sukaragam, Kabupaten Bekasi. Di sini ada 5 kolam besar yang mampu menampung masing-masing 100 ekor buaya. Namun tenang saja terkait keamanannya karena setiap kolam dibatasi dengan pagar besi setinggi 1,5 meter.
Di sini juga ada pertunjukan debus yang diadakan setiap hari Minggu dan hari libur nasional pada pukul 11.00 dan 14:00 WIB. Harga tiket masuknya sebesar Rp. 20.000 per orang. Sedangkan anak-anak hanya dikenakan tarif masuk sebesar Rp. 10.000 per orang.
Situ Rawa Gede
Situ Rawa Gede, Kelurahan Bojong Menteng, Rawalumbu, Kota Bekasi yanh akan ditata Pemkot Bekasi, Senin (22/10/2018).
Situ Rawa Gede, Kelurahan Bojong Menteng, Rawalumbu, Kota Bekasi yanh akan ditata Pemkot Bekasi, Senin (22/10/2018).
Situ Rawa Gede merupakan salah satu wisata alam di Bekasi yang bisa dikunjungi. Di sini terdapat beberapa fasilitas seperti perahu, sepeda bebek air, hingga rumah makan.
Bagi yang ingin mancing juga di sini juga disediakan fasilitas pemancingan. Letaknya di Jalan Kampung Bojong Menteng, Rawalumbu, Bekasi.
Tidak ada tiket masuknya alias gratis. Kecuali jika ingin menaiki fasilitas yang ada baru dikenakan biaya tambahan.
Rainbow Garden
Rainbow Garden salah satu obyek wisata di Bekasi
Rainbow Garden salah satu obyek wisata di Bekasi
Tempat outdoor anak yang satu ini terletak di Jalan Harapan Indah Boulevard, Tarumajaya, Bekasi. Rainbow Garden menawarkan banyak wahana sederhana namun tetap mengasyikan. Mulai dari menaiki mobil-mobilan, odong-odong, hingga kuda-kudaan juga tersedia.
Tak hanya anak-anak, para orangtua juga tampaknya akan senang berasa di sini. Sebab, ada lampu-lampu ala pelangi yang cantik sebagai latar foto.
Rainbow Garden buka setiap harinya dari jam 12.00 sampai 22.00 WIB. Tiketnya hanya Rp 5.000, namun belum termasuk biaya sewa permainan.
Taman Limo
Taman Limo
Taman Limo
Taman ini tidak seperti taman pada umumnya. Di dalamnya justru terdapat danau yang dilengkapi jembatan warna-warni yang indah.
Di Taman Limo, pengunjung juga bisa menaiki wahana seperti sepeda bebek air, flying fox, Odong-odong dan playground. Lokasinya ada di Jatiwangi, Cikarang, Kabupaten Bekasi.
Jika ingin kuliner, di sini juga tersedia beberapa rumah makan yang menyajikan aneka olahan ikan. Tidak ada tiket masuknya ke taman ini alias gratis.
Baca juga: 7 Tempat Wisata di Jakarta Timur
Situ Cibeureum
Situ Cibeureum
Situ Cibeureum
Salah satu wisata alam di Bekasi yang menarik dikunjungi yakni SItu Cibeureum. Di sini terdapat danau yang luas dan juga wisata air.
Wisata air yang ada yakni perahu yang akan membawa pengunjung mengelilingi danau. Keindahan di Situ Cibeureum juga makin sempurna saat senja datang. Pas untuk mengambil foto di sini.
Lokasinya ada di Lambangjaya, Kecamatan Tamun Selatan, Kabupaten Bekasi. Tidak ada tiket masuknya alias gratis. Hanya membayar parkir saja.
Pantai Rawa Beting
Pantai Muara Beting Bekasi
Pantai Muara Beting Bekasi
Tidak perlu jauh-jauh untuk menemui pantai. Di Bekasi banyak wisata pantai. Salah satunya Pantai Muara Beting.
Tempat wisata masih berada di kawasan Muara Gembong, Kabupaten Bekasi. Pantai Muara Beting menyajikan pantai dengan pasir coklat.
Di sekeliling pantai juga terdapat tumbuhan mangrove sehingga pemandangan sangat bagus ketika mengambil foto di pagi dan sore hari.
Tidka ada tiket masuiknya alias gratis. Pantai ini juga buka 24 Jam.
Wisata Mangrove Taruma Jaya
Wisata Mangrove Taruma Jaya Bekasi
Wisata Mangrove Taruma Jaya Bekasi
Ingin melihat mangrove di Bekasi, tentu bisa. Di sini ada wisata mangrove yang bisa dikunjungi. Hal menarik yaitu adanya jembatan cinta seperti di Pulau Tidung.
Selain itu di sini juga terdapat wisata air seperti perahu. Adapun tiket masuknya hanya dikenakan Rp 2.500 per orang. Sedangkan untuk naik perahu dikenakan biaya Rp 25.000 saja.
Tempat ini lokasinya ada di kawasan Pusat Restorasi dan Pembelajaran Mangrove (PRPM) Bekasi tepatnya di Kampung Palijaya, Desa Segarajaya, Kecamatan Taruma Jaya, Kabupaten Bekasi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
1. Curug Parigi
Curug Parigi ini berlokasi tidak jauh dari Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang. Curug ini dapat dijangkau hanya dengan satu jam dari Jakarta, dan cocok untuk refreshing pikiran dari pekerjaan-pekerjaan yang selalu menghantui. Curug Parigi merupakan tempat wisata Bekasi dengan bentuk yang unik, menyerupai air terjun Niagara di Amerika. Bentuknya tidak menyerupai air terjun biasanya, yang begitu tinggi, tapi lebih melebar. Bahkan karena kemiripannya dengan Air terjun Niagara, curug Parigi ini dijuluki dengan julukan Little Niagara Bekasi. Popularitas tempat wisata Bekasi ini mulai dikenal sekitar tahun 2000 silam karena lokasi air terjun relatif tersembunyi dan belum diketahui wisatawan. Meskipun aliran air tidak sejernih dulu lagi, namun suara gemericik air yang muncul tetap saja mampu memberikan efek yang menenangkan pikiran.
2. Pantai Muara Beting
Berada di kawasan yang sama dengan Hutan Mangrove Muara Gembong, tempat wisata Bekasi berupa Pantai Muara Beting ini menyajikan panorama yang tak kalah indahnya. Suasana pantai yang khas dengan pasir dan birunya laut menjadi suguhan pertama yang akan kamu dapatkan ketika menginjakkan kaki di pantai ini. Ombak di tempat wisata Bekasi pun tidak terlalu besar dengan hamparan pasir hitam di sepanjang garis pantai, membuat suasana pantai semakin eksotis. Apalagi bila kamu mengunjungi tempat wisata Bekasi yang instagramable dan hits ini pada sore hari, panorama pantai pun akan menjadi semakin menawan dengan momen sunset, dan dapat dijadikan momen untuk berswafoto. Jika beruntung, kamu bisa menyaksikan kawanan burung yang sedang bermigrasi dari Laut China Selatan. Biasanya, kawanan burung ini akan terbang di atas Pantai Muara Beting sekitar bulan September-Februari, jadi kamu bisa mengatur jadwal liburanmu jika ingin menyaksikan fenomena alam ini.
3. Pantai Muara Gembong
Pemandangan hutan Mangrove akan menyapa kamu ketika tiba di Pantai Muara Gembang, Bekasi. Mata pencaharian masyarakat sekitar adalah sebagai nelayan dan budidaya ikan laut. Banyak anak yang bermain di tempat wisata Bekasi ini sehingga membuat suasananya menjadi seru. Jangan lewatkan sunset dan sunrise di Pantai Muara Gombang ini.
4. Saung Ranggon
Kamu pernah mendengar tentang Saung Ranggon? Saung ini merupakan tempat wisata Bekasi berupa sebuah gubuk yang terletak di Cikedokan, Cikarang Barat. Saung Ranggon dibangun sekitar abad ke-16 oleh Pangeran Rangga. Saung Ranggon mempunyai nilai sejarahyang tinggi. Hal ini terlihat jelas dari ornamen asli peninggalan zaman kerajaan. Walaupun ukuran tempat wisata Bekasi ini tidak begitu besar, suasana di sekitarnya sangat nyaman. Udaranya sejuk dan relatif bersih sehingga cocok untuk relaksasi.
5. Hutan Mangrove Muara Gembong
Siapa yang menyangka, Bekasi memiliki tempat wisata Bekasi paling populer. Tempat wisata Bekasi ini bernama Hutan Mangrove Muara Gembong. Jarak Hutan Mangrove ini dari pusat Kota Bekasi lumayan jauh, sekitar 70 km, dan biasanya dapat ditempuh dengan waktu kurang lebih 2 jam perjalanan. Salah satu tempat wisata Bekasi ini sangatlah menarik dengan pemandangan indahnya dan alamnya yang sangat asri, dengan hamparan hutan mangrove yang sangat luas. Kamu dapat berkeliling hutan mangrove ini menggunakan perahu sampan dengan tarif yang cukup terjangkau. Hamparan hutan mangrove yang menghijau sepanjang 17 km ini tentunya akan memanjakan mata wisatawan. Tidak hanya dengan perahu sampan, kamu juga dapat menyewa boat ukuran besar dengan kapasitas untuk 40 orang di tempat wisata Bekasi ini.